
KENDAL – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Kabupaten Kendal, Ny. Hj. Masadah Zainal Fatah, menghadiri acara audiensi dan halalbihalal yang diselenggarakan Ikatan Guru Raudlatul Athfal (IGRA) Kabupaten Kendal bersama DPRD Kendal pada Sabtu, 26 April 2025, bertempat di Ruang Paripurna DPRD Kendal. Kegiatan tersebut juga dirangkai dengan pelantikan Kelompok Kerja (KK) RA se-Kabupaten Kendal.
Sebanyak 54 lembaga dan 197 guru serta kepala RA turut memeriahkan kegiatan tersebut, yang bertujuan mempererat silaturahmi sekaligus menyampaikan aspirasi terkait keberlangsungan Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) untuk lembaga RA.
Dalam kegiatan tersebut, Ketua DWP Kemenag Kendal, Ny. Hj. Masadah Zainal Fatah, menyampaikan apresiasinya atas peran aktif IGRA dalam memperjuangkan kualitas pendidikan anak usia dini berbasis Raudlatul Athfal di Kabupaten Kendal.
“Kami dari DWP Kemenag Kendal sangat mengapresiasi kiprah dan dedikasi seluruh guru RA. Semoga melalui audiensi ini, kesejahteraan dan dukungan terhadap lembaga RA semakin diperkuat,” ujarnya.
Ny. Hj. Masadah juga mengajak seluruh anggota IGRA untuk terus meningkatkan semangat dan kekompakan dalam mendidik generasi masa depan bangsa, dengan tetap menjaga integritas dan profesionalitas.
Sementara itu, Koordinator Bidang Pendidikan IGRA Kendal, Nur Faizah, dalam audiensinya mengungkapkan harapan agar program efisiensi anggaran tidak mengurangi BOP RA yang selama ini diterima.
Ketua DPRD Kendal, Mahfud Sodiq, yang hadir dalam kesempatan tersebut, menekankan pentingnya sinergi dan perubahan nyata dalam dunia pendidikan RA untuk mencetak generasi yang unggul, baik dari sisi akhlak maupun pengetahuan.
Kegiatan audiensi dan halalbihalal ini menjadi momentum penting bagi seluruh keluarga besar IGRA Kabupaten Kendal untuk mempererat kebersamaan, memperjuangkan hak pendidikan, serta meningkatkan mutu layanan Raudlatul Athfal di masa yang akan datang.(GA)