Kendal — Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kendal menyelenggarakan kegiatan BROTIAN (Bina Rohani Rutin Bulanan) pada akhir tahun 2025, Rabu (17/12/2025), bertempat di Aula Kemenag Kendal. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenag Kendal. BROTIAN diselenggarakan sebagai sarana penguatan spiritual dan pembinaan mental bagi ASN menjelang akhir tahun.
Kegiatan diawali dengan tadarus Al-Qur’an 30 juz yang berlangsung dengan khidmat. Seluruh peserta mengikuti tadarus sebagai bentuk refleksi spiritual dan peningkatan keimanan serta ketakwaan kepada Allah SWT.
Setelah tadarus, kegiatan dilanjutkan dengan pembinaan yang disampaikan oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kendal, Zainal Fatah. Dalam arahannya, Ia menekankan pentingnya setiap insan untuk senantiasa mengingat dan mempersiapkan datangnya kematian.
“Sebagai manusia, kita tidak mengetahui kapan ajal akan datang. Oleh karena itu, setiap insan hendaknya mempersiapkan bekal sebaik-baiknya untuk kehidupan di akhirat kelak, baik melalui amal ibadah, keikhlasan dalam bekerja, maupun akhlak yang mulia,” ujar Zainal Fatah dalam pembinaannya.
Ia juga mengajak seluruh ASN Kemenag Kendal untuk menjadikan momentum akhir tahun sebagai bahan muhasabah diri, memperbaiki niat dalam bekerja, serta meningkatkan integritas dan pelayanan kepada masyarakat.
Melalui kegiatan BROTIAN ini, diharapkan para ASN Kemenag Kendal semakin memiliki keteguhan iman, ketenangan batin, serta kesadaran spiritual yang kuat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai abdi negara dan pelayan umat.








