Kendal (Humas) – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kendal berkolaborasi dengan BAZNAS Kendal ikut dalam menyukseskan program Festival Ramadhan Tahun 2024 yang bertajuk Ramadhan Asyik Bersama Gusmen yang diadakan serentak di seluruh wilayah Indonesia. Kegiatan digelar pada Jumat (22/3/2024) bertempat di Aula Koperasi Hikmah Kendal.
Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kendal, Ketua dan Komisioner BAZNAS kendal, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Kabupaten Kendal, Dharma Wanita Persatuan (DWP), ASN di lingkungan Kankemenag Kabupaten Kendal dan para Mustahik penerima bantuan sembako dan uang tunai.
Acara diawali dengan mengikuti secara Daring pelaksanaan Festival Ramadhan yang digelar di Jakarta.
Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan Kepala Kankemenag Kabupaten Kendal, Mahrus. Dalam kesempatan itu, Mahrus mengucapkan terimakasih kepada BAZNAS Kendal, Lembaga Amil Zakat (LAZ), serta para pemangku kepentingan lainnya, dan berharap kegiatan ini menjadi media untuk mempererat koordinasi dan konsolidasi.
“Dari kegiatan ini diharapkan bisa menjadi media yang efektif untuk mempererat koordinasi dan konsolidasi di antara berbagai pihak terkait, termasuk lembaga pemerintah, organisasi kemasyarakatan, dan masyarakat umum,” ucap Mahrus.
Sementara itu, Sekda Kendal, Soegiono menuturkan sangat mengapreasiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama, dimana kegiatan-kegiatan tersebut selalu membawa manfaat dan keberkahan bagi masyarakat.
“Berbagai kegiatan yang digelar oleh Kemenag ini selalu membawa manfaat dan berkah untuk sesama. Kemudian dari kegiatan ini pun juga memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendorong semangat berbagi dengan sesama dalam spirit kebersamaan dan solidaritas,” tuturnya.
Penyelenggaraan kegiatan ini memang bertujuan untuk meningkatkan kelembagaan zakat, mendorong partisipasi masyarakat, memperkuat kolaborasi antar lembaga zakat, dan meningkatkan dampak zakat untuk kesejahteraan masyarakat yang diwujudkan dengan penyaluran zakat berupa paket sembako dan bantuan uang tunai. Dimana pada kegiatan ini sebanyak 1.000 paket sembako dan 220 bantuan uang tunai akan disaluran kepada Mustahik.
Kemudian acara diakhiri dengan penyerahan paket sembako dan bantuan uang tunai secara simbolis, lalu ditutup dengan buka bersama dan sholat Maghrib berjamaah. (LD)