Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kendal melaksanakan shalat ghaib atas berpulangnya sosok yang pernah menjabat Menteri Agama RI periode 2004-2009 DR. KH. Muhammad Maftuh Basyuni, SH dipimpin Penyuluh Agama Islam Drs. Yamahsari di mushalla Al Ikhlas komplek kantor setempat, Senin (26/9).
Kegiatan ini dilaksanakan untuk menindaklanjuti surat edaran Sekretaris Jendral Kementerian Agama RI tentang pelaksanaan Sholat Ghaib untuk Alm. KH. Maftuh Basyuni (mantan Menteri agama RI) yang wafat beberapa waktu yang lalu.
Usai pelaksanaan shalat, Doa dipanjatkan agar ruh maftuh basuni diampuni dari segala kesalahan dan semua amal baiknya diterima serta diberikan tempat yang layak yaitu surganya Allah .
Kepala Seksi Bimas Islam Ahmad Zainudin, pada apel pagi sebelumnya mengajak kepada seluruh ASN dilingkungan Kemenag untuk melaksanakan sholat ghaib atas wafatnya KH. Maftuh Basyuni sebelum dilaksanakan kajian senin.
“Kita telah kehilangan salah seorang pejuang islam, semoga beliau ditempatkan yang terbaik di sisi Nya”, ucapnya.
Sedikit menerangkan biografi Maftuh Basyuni kelahiran Rembang 4 November 1939, dia terakhir menjabat Menag pada masa presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI). Menurut Abdel Haq beliau merupakan salah seorang tokoh di Kemenag negeri ini, seorang sarjana dari Universitas Islam Madinah Arab Saudi dan santri jebolan pontren Al-Munawwir Krapyak Yogyakarta.